Image of Potensi Budaya di Kabupaten Sumedang

Text

Potensi Budaya di Kabupaten Sumedang



Konsep kebudayaan menurut Tylor (1971 : 1) adalah satuan kompleks yang meliputi ilmu pengetahuan kepercayaan, kesenian, ahlak, hukum adat, dan banyak kemampyuan-kemampuan dan kebiasaan lain yang di peroleh manusia sebagai anggota masyarakat. Terkait dengan potensi budaya, yoeti (1982 : 101) mengatakan bahwa potensi budaya adalah semua hak cipta, rasa dan karsa manusia baik berupa adat istiadat, kerajinan tangan, kesenian, peninggaran bersejarah berupa bangunan, monumen dan lain-lain. Dengan demikian, kekayaan budaya dapat menjadi salah satu cara untuk menunjukkan karakter keindonesiaan ditunjukkan dari kekayaan budaya seperti yang diperlihatkan dalam adat istiadat, kerajinan tangan, kesenian, penginggalan bersejarah berupa bangunan, monumen dan lain-lain. Yang menjadi permasalahan, potensi budaya apa sajakah di kabupaten Sumedang yang dapat dikembangkan. Tujuan kegiatan ini adalah berupa penggalian atau penginventarisasian potensi karya budaya agar dapat menghasilkan sebuah dokumen yang berisi berbagai potensi karya budaya yang mampu atau berpeluang untuk diberdayakan dan menjadi ciri khas bagi Kabupaten / Kota dalam wilayah kerja BPNB Provinsi Jawa Barat. Masyarakat Sumedang termasuk masyarakat penutur bahasa sunda yang relatif masih baik sehingga berpengaruh terhadap perkembangan corak budaya yang dominan di Kabupaten Sumedang. Corak Budaya di kabupaten Sumedang memiliki beberapa ekpresi kebudayaan yang khas, diantaranya : Ngalaksa, Hajat Lembur, Kuda Renggong, Tari Umbul, Wayang Golek, Angklung (Jengglung dan Buncis), Tarawangsa, Terbangan, Beluk, Celempung, dan Pencak Silat. Ngalaksa merupakan sebuah upacara adat tradisi pembuatan laksa (Pembuatan makanan yang bahannya dari beras) melalui 8 tahapan dan hasilnya dibagikan ke semua warga yang hadir dan ikut andil memberikan bahan laksa. Hajat lembur merupakan sebuah adat tradisi dalam rangka memohon keselamatan dan sekaligus syukuran kepada Tuhan Yang Maha Kuasa. Kabupaten Sumedang memiliki banyak potensi budaya atau kemampuan yang kemungkinan untuk dikembangkan khususnya di bidang kebudayaan. Setelah diinventarisir, potensi budaya tersebut dapat diklasifikasi yaitu ada yang bisa dikembangkan, masih bertahan, dan terancam punah, bahkan sudah punah.


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
A.21 POT
Penerbit Balai Pelestarian Nilai Budaya Provinsi Jawa Barat : Bandung.,
Deskripsi Fisik
29 cm, 21 cm, ix, 229 hal
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
A.21 POT
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
2 eks
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this